Kartu-kartu pada Booster Pack: Battle of Chaos (BACH) sudah mulai hadir pada Selection Pack: Invincible Raid, tapi itu belum mencakup separuh dari isi seluruh pack BACH.
    Masih ada beberapa support archetype yang diperkirakan akan muncul pada selection pack mendatang, terutama update yang ikonik seperti Dark Magician dan Blue-Eyes White Dragon.
    Berikut ini adalah combo 3 kartu yang "amat sangat dasar sekali" atas hadirnya update kartu-kartu di atas yang memberi dampak atas perkembangan playstyle archetype di dalamnya.

DARK MAGICIAN


Minimal kartu di tangan:
  • Timaeus the United Dragon
  • Illusion of Chaos
  • Illusion Magic

Rangkaian kombo:
  1. Aktifkan effect pertama Illusion of Chaos, reveal kartunya kemudian add Magician's Rod, lalu kembalikan Illusion of Chaos tadi (atau kartu lainnya selain 3 kartu starter) ke deck;
  2. normal summon Magician's Rod, lalu aktifkan effect pertamanya, kemudian add Soul Servant;
  3. aktifkan spell Illusion Magic, tribute Magician's Rod, lalu add 2 Dark Magician;
  4. aktifkan effect pertama Timaeus the United Dragon, send Dark Magician yang ada di tangan ke GY, lalu special summon monster itu ke field;
  5. aktifkan spell Soul Servant, pilih Illusion of Chaos (atau kartu ritual monster "Chaos" lainnya),  lalu letakkan ke bagian teratas deck;
  6. aktifkan effect kedua Soul Servant dari GY untuk draw 1 ritual monster "Chaos" tadi;
  7. aktifkan effect kedua Timaeus the United Dragon, lalu fusion summon Master of Chaos menggunakan Dark Magician dan ritual monster "Chaos" yang ada di tangan sebagai materialnya;
  8. aktifkan effect pertama Master of Chaos, target Dark Magician yang ada di GY, lalu special summon ke field. 

Kondisi yang didapat:

Board di sini terisi oleh Master of Chaos, Dark Magician dan Timaeus the United Dragon. Pemain boleh memilih untuk langsung battle (karena ATK-nya cukup tinggi semua) atau menggunakan effect Master of Chaos yang dapat mem-banish seluruh monster lawan dengan men-tribute Dark Magician dan Timaeus the United Dragon yang ada di field...

BLUE-EYES WHITE DRAGON


Minimal kartu di tangan:
  • Dictator of D.
  • Blue-Eyes Jet Dragon
  • Ultimate Fusion

Rangkaian kombo:
  1. Aktifkan effect kedua Dictator of D. dengan mengirim Blue-Eyes White Dragon dari deck ke GY untuk special summon monster itu dari tangan ke field;
  2. aktifkan effect ketiga Dictator of D. dengan men-discard Blue-Eyes Jet Dragon, lalu target Blue-Eyes White Dragon yang ada di GY untuk di-special summon;
  3. destroy satu kartu di field (bisa lewat battle atau effect kartu) untuk men-special summon Blue-Eyes Jet Dragon dari GY;
  4. set Ultimate Fusion.

Kondisi yang didapat:

Dictator of D. yang dapat berguna (dengan beberapa syarat) untuk men-special summon monster Blue-Eyes dari GY pada tiap turn pemainnya akan terlindungi dari destroy akibat battle maupun effect kartu karena bersinerginya effect pertama Dictator of D. dengan effect pertama dari Blue-Eyes Jet Dragon. Dengan kata lain, Kalau lawan mau nge-destroy, harus target ke Blue-Eyes Jet Dragon dulu. Di sisi lain, apabila diperlukan, Ultimate Fusion dapat menjadi kartu disrupsi yang cukup kuat pada saat main phase lawan karena dapat menghancurkan monster lawan sejumlah Blue-Eyes White Dragon di field yang menjadi material fusion-nya.

ICEJADE


Minimal kartu di tangan:
  • Icejade Aegirine
  • Icejade Creation Kingfisher
  • Icejade Kosmochlor

Rangkaian kombo:
  1. Normal summon Icejade Aegirine dan aktifkan effect pertamanya, lalu add field spell Icejade Cenote Enion Cradle dari deck ke tangan;
  2. aktifkan field spell Icejade Cenote Enion Cradle dari tangan ke field zone;
  3. karena syaratnya terpenuhi, aktifkan effect pertama Icejade Kosmochlor yang dapat men-special summon monster tersebut dari tangan ke field;
  4. aktifkan effect kedua Icejade Cenote Enion Cradle dengan men-target Icejade Kosmochlor, kemudian mengurangi semua ATK monster lawan yang berposisi face-up sebesar DEF Icejade Kosmochlor hingga berakhirnya turn;
  5. aktifkan effect pertama Icejade Creation Kingfisher dari tangan dengan meng-equip-kan monster tersebut ke Icejade Kosmochlor.

Kondisi yang didapat:

Pada saat battle phase, ketika para monster Icejade akan melakukan attack kepada (atau di-attack) monster lawan, maka effect ketiga Icejade Kosmochlor akan aktif dan mengurangi ATK monster lawan tadi sebesar 1000. Hadirnya Icejade Kosmochlor di-field juga akan membatasi penggunaan effect monster lawan yang continous atau yang bisa ignition berkali-kali pada turn berikutnya setelah monster lawan itu di-summon. Ditambah, effect kedua field spell Icejade Cenot Enion Cradle juga dapat merusak daya serang lawan apabila ada monster yang di-summon baik itu di turn pemain atau turn lawan itu sendiri. Pada turn pemain berikutnya, effect ketiga Icejade Creation Kingfisher dapat melakukan bounce pada satu monster lawan sekaligus men-special summon dirinya dari spell/trap zone ke field, bahkan, setelah itu Icejade Creation Kingfisher dapat mengaktifkan effect pertamanya untuk kembali menjadi equip card pada satu monster WATER yang pemain control.

GHOSTRICK


Minimal kartu di tangan:
  • Ghostrick Siren
  • Ghostrick Mummy
  • Ghostrick Shot

Rangkaian kombo:
  1. Aktifkan effect pertama Ghostrick Shot, special summon Ghostrick Mummy dari tangan (atau Ghostrick apa pun dari GY) ke field;
  2. normal summon Ghostrick Siren menggunakan effect ketiga Ghostrick Mummy;
  3. apabila syaratnya terpenuhi, aktifkan effect ketiga Ghostrick Siren, add Ghostrick or Treat dari deck ke tangan;
  4. set Ghostrick or Treat dan aktifkan efect kedua semua Ghostrick di field, buat seluruhnya berposisi defense dalam keadaan face-down;
  5. link summon Ghostrick Festival menggunakan Ghostrick Mummy sebagai material-nya;
  6. setelahnya, ketika battle phase turn lawan, aktifkan Ghostrick or Treat dan target 1 monster lawan yang berpotensi melakukan attack;
  7. apabila lawan memilih membayar LP, dan melakukan attack, aktifkan effect Ghostrick Festival, kemudian tribute monster itu lalu special summon Ghostrick Fairy dari deck ke field;
  8. pada main phase turn pemain, flip summon Ghostrick Fairy yang ada di field, lalu aktifkan effect ketiga monster tersebut, target Ghostrick Shot yang ada di GY untuk di-set ke field.

Kondisi yang didapat:

Pemain dapat mengaktifkan Ghostrick Shot untuk men-special summon monster Ghostrick dari GY, yang bisa digunakan sebagai material untuk xyz summon atau digunakan untuk membawa kembali Ghostrick Festival ke field agar syarat aktivasi Ghostrick or Treat dapat terpenui. Selain itu, effect lanjutan Ghostrick Shot tadi dapat mem-flip summon monster Ghostrick lainnya yang sudah ada di field. Dalam board ini, pemain juga bisa mem-flip summon Ghostrick Siren terlebih dulu untuk mengisi stok GY (kemungkinan dapat menambah pilihan untuk effect Ghostrick Shot) sekaligus dapat meng-add 1 spell/trap Ghostrick sesuai keinginan pemain.

VAMPIRE


Minimal kartu di tangan:
  • Vampire Ghost
  • Vampire Retainer
  • Vampire Fraulein

Rangkaian kombo:
  1. Normal summon Vampire Ghost, aktifkan effect pertamanya dan send Vampire Retainer ke GY, lalu add Vampire Voivode dari deck ke tangan, kemudian send Vampire Familiar dari deck ke GY;
  2. aktifkan effect kedua Vampire Familiar dari GY dengan meng-send Vampire Voivode dari tangan ke GY, lalu special summon Vampire Familiar tadi dari GY ke field;
  3. aktifkan effect pertama Vampire Familiar dengan membayar 500 LP untuk meng-add Vampire Scarlet Scourge dari deck ke tangan;
  4. aktifkan effect kedua Vampire Retainer dari GY dengan meng-send Vampire Scarlet Scourge dari tangan ke GY, lalu special summon Vampire Retainer tadi dari GY ke field;
  5. aktifkan effect pertama Vampire Retainer dengan membayar 500 LP untuk meng-add Vampire's Desire dari deck ke tangan;
  6. aktifkan Vampire's Desire dengan men-target Vampire Scarlet Scourge yang ada di GY, lalu send Vampire Ghost yang ada di field ke GY, kemudian special summon Vampire Scarlet Scourge tadi dari GY ke field;
  7. aktifkan effect Vampire Scarlet Scourge dengan membayar 1000 LP, kemudian target Vampire Voivode yang ada di GY, lalu special summon monster tersebut dari GY ke field;
  8. aktifkan effect kedua Vampire Ghost dari GY dengan membayar 500 LP serta mem-banish monster tersebut untuk melakukan normal summon Vampire Fraulein dengan Vampire Familiar sebagai tribute-nya;
  9. ketika battle phase, upayakan Vampire Scarlet Scourge dapat men-destroy monster lawan agar effect keduanya aktif dan men-special summon monster yang di-destroy tersebut dari GY lawan ke field pada akhir battle phase (jika diperlukan, gunakan effect kedua Vampire Fraulein untuk menambah ATK Vampire Scarlet Scourge sewaktu damage calculation);
  10. pada saat main phase 2, link summon Vampire Fascinator menggunakan material (yang salah satunya adalah monster lawan tadi) selain Vampire Voivode dan Vampire Scarlet Scourge;
  11. aktifkan effect pertama Vampire Fascinator dengan men-target salah satu monster yang ada di GY lawan untuk di-special summon ke field pemain;
  12. xyz summon The Zombie Vampire menggunakan Vampire Voivode dan monster lawan tadi sebagai materialnya;
  13. aktifkan effect kedua The Zombie Vampire dengan men-detach Vampire Voivode dan membuat pemain serta lawan meng-send 4 kartu teratas deck-nya ke GY, yang apabila salah satu di antara kartu yang ter-send itu ada kartu monster, maka special summon salah satu monster dari GY lawan ke field pemain;
  14. aktifkan effect ketiga Vampire Voivode dari GY dengan men-tribute Vampire Fascinator serta monster lawan sebelumnya untuk men-special summon Vampire Voivode tadi dari GY ke field.

Kondisi yang didapat:

Dengan cukup banyaknya monster di GY akibat effect The Zombie Vampire, maka effect kedua Vampire Voivode jadi lebih bisa diandalkan untuk mencegah monster yang bernama sama di GY mengaktifkan effect-nya. Yang lain, yah, ATK para monster pada board ini juga cukup gede sih.